Senin, 22 Oktober 2012

Ninja 250R 'Pukul' Balik CBR250R

img
Jakarta - Setelah beberapa bulan dipukul oleh Honda CBR250R, Kawasaki Ninja 250R bangkit. Dalam data penjualan bulanan Ninja 250R pun berhasil merebut mahkota raja motor sport 250 cc.

Dalam data penjualan bulan Juni yang detikOto terima dari Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), Kamis (7/7/2011) tampak Ninja 250R menunjukkan dominasinya.

Di bulan keenam 2011 tersebut, Honda CBR250R hanya berhasil terjual 967 unit. Sementara Kawasaki Ninja 250R berhasil merengsek naik dengan penjualan sebesar 1.250 unit di bulan Juni lalu.

Dengan begitu, Ninja 250R pun kembali menjadi raja motor sport kelas 250 cc. Di bulan Mei, Kawasaki Ninja 250R juga berhasil melepas 884 unit, lebih tinggi dari penjualan Honda CBR250R di bulan itu yang hanya 639 unit saja.

Pukulan yang diberikan oleh Kawasaki Ninja 250R sendiri sebenarnya membalas pukulan yang diberikan CBR250R di awal kemunculannya.

Seperti diketahui, pada awal kemunculannya, Honda CBR250R memang sukses merebut pasar pecinta motor sport berfairing yang sekian lama di pegang sendirian oleh Kawasaki Ninja 250R.

Di bulan Maret dan April, Honda CBR 250R masing-masing terjual sebanyak 1.167 unit dan 979 unit. Sementara Kawasaki Ninja 250R ketika itu harus puas menjadi nomor dua dengan penjualan masing-masing 1.002 unit dan 953 unit saja.

Selain membukukan penjualan bulanan yang lebih baik, Kawasaki Ninja 250R tercatat juga masih merupakan motor sport 250 cc dengan penjualan terbesar di tahun 2011 ini.

secara total, dalam semester pertama 2011, Kawasaki Ninja 250R berhasil terjual sebanyak 6.714 unit, jauh lebih tinggi dari penjualan Honda CBR 250R yang tercatat sebesar 4.016 unit.

Tapi sebagai catatan, penjualan yang dicatat Honda CBR250R tahun ini ini baru dimulai pada minggu terakhir bulan Februari, sedangkan Kawasaki sudah mencatatkan penjualan Ninja 250R sejak awal tahun.
 
From : detik oto

0 comments:

Popular Posts